Kebiasaan nge-game pada anak, baik atau buruk
Kebisaan nge-game pada anak, ini harusnya menjadikan perhatian lebih bagi para orang tua. Memang ada beberapa nilai lebih apabila anak kita bermain game beberapa diantaranya mengasah daya kreatifitas dan juga bisa sebagai pelepas rasa penat pada anak. Namun ini juga bergantung pada game apa yang mereka mainkanBoleh boleh saja anak kita bermain game, namun kita harus tetap memberikan perhatian dan mendampingi mereka. Terutama kebiasaan nge-game pada anak usia di bawah lima tahun. Hal yang paling di anjurkan terhadap orang tua adalah sebaiknya mereka menyediakan fasilitas game untuk anak mereka di rumah agar kita bisa memonitor mereka
Saat ini banyak pilihan bagi para orang tua yang bisa di jadikan media untuk menyalurkan kebiasaan nge-game pada anak. Mulai game console, PC atau yang dikenal dengan komputer, handphone, dan yang saat ini sedang booming yaitu Tablet maupun iPad. Didalam media tersebut kita isikan game yang edukatif dan menghibur.
Kebiasaan nge-game pada anak dampak buruknya
Kebiasaan anak nge-game pada anak hingga larut malam membuat mereka kurang dalam hal ber istirahat dan mengurangi waktu tidur mereka. Hal Ini yang akan meyebabkan anak menjadi kelelahan saat memulai aktifitas mereka saat dipagi hari. Selain itu juga kebiasaan bermain game yang berlebihan akan mengurangi kepekaan terhadap lingkungan sekitar mereka.Dan yang paling pantas di khawatirkan para orang tua terhadap kebiasaan nge-game pada anak adalah jika sudah mulai kecanduan. Mereka akan melakukan tindakan yang negatif mulai dari sering bolos sekolah karena menuruti keinginan mereka untuk bermain game. Sampai pada yang paling tidak di inginkan para orang tua adalah mencuri hanya untuk dapat memuaskan mereka akan game.
Sebuah badan amal yang peduli terhadap dampak kebiasaan nge-game pada anak mengungkapkan, bahwa kesehatan anak-anak yang kecanduan bermain game akan sangat mengenaskan. Bukan karena mereka memakai obat obatan terlarang melainkan karena kurangnya istirahat karena waktunya dipergunakan untuk bermain game.
Selain itu juga kebiasaan nge-game pada anak berdampak pada resiko kesehatan mereka. Kecanduan bermain game membuat si pelaku kurang dalam hal bergerak, sehingga rentan dengan kegemukan dan dapat juga mengakibatkan menderita penyakit kronis seperti diabetes serta gangguan jantung. Hal ini sangat ironis bagi generasi muda sebuah bangsa.
Sebagai orang tua melihat kondisi yang demikian merupakan suatu hal yang miris. Dan harapan kita semoga hal tersebut tidak terjadi pada keluarga kita terkasih. Semoga ulasan mengenai dampak kebiasaan nge-game pada anak dapat bermanfaat bagi kita semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar